Usai Libur Idul Fitri 1445 H, Santri Siap Kembali Ke Kampus Al-Maahira

Usai Libur Idul Fitri 1445 H, Santri Siap Kembali Ke Kampus Al-Maahira

Libur ramadhan telah usai, para santri harus kembali ke pondok tepat pada waktunya. Sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan yaitu pada tanggal 21 April 2024. Saatnya para santri untuk mulai kembali melakukan rutinitas belajar yang ada di pondok. Ada dua perasaan yang seringkali terjadi pasca liburan panjang, pertama yaitu bersemangat karena energi telah recharged. Ataupun perasaan kedua yaitu merasa malas dan sulit untuk kembali fokus dan aktif melaksanakan aktifitas sehari-hari di pondok. Namun sudah waktunya para santri untuk kembali memulai pelajaran dan setoran hafalan. Menahan ngantuk dan lelah yang mungkin sangat sulit ditahan. Dan hal yang paling penting adalah terus semangat menjemput indahnya janji masa depan.

Usai Libur Idul Fitri 1445 H, Santri Siap Kembali Ke Kampus Al-Maahira_0
Tekan Gambar Untuk Melihat Detail

Terkadang sebagai seorang santri pasti merasa berat untuk kembali ke pondok setelah menikmati liburan panjang dan berada di rumah. Hal tersebut merupakan sesuatu yang wajar. Al-Maahira IIBS memberikan jatah libur panjang setiap akhir semester dan libur di bulan suci ramadhan. Agar tidak berat hati untuk kembali ke pondok, para santri harus ingat tujuan kembali ke pondok adalah untuk menuntut ilmu dan membanggakan kedua orang tua. Dan ada banyak teman seperjuangan yang akan bersama melewati proses masa belajar selama di pondok.

Semua kegiatan akan mulai aktif kembali pada hari senin (22 April 2024). Para santri akan melaksanakan KBM seperti biasanya untuk menyelesaikan sisa materi pembelajaran. Dan melakukan segala persiapan sebelum menghadapi ujian kenaikan kelas yang akan segera tiba. Dapat diperkirakan jadwal ujian kenaikan kelas akan dilaksanakan pada awal Juni 2024.

Usai Libur Idul Fitri 1445 H, Santri Siap Kembali Ke Kampus Al-Maahira_1
Tekan Gambar Untuk Melihat Detail

Setelah libur panjang, para santri diharapakan telah merefresh kembali fikiran dan tenaga mereka. Semangat dan gigih untuk kembali fokus belajar lagi. Serta memperbarui dan memperkuat niat untuk bersungguh-sungguh menuntut ilmu di pondok. Sekarang saatnya para santri menggunakan waktu sebaik mungkin di pondok untuk belajar, membaca buku, menghafal, atau melakukan kegiatan bermanfaat lainnya.